
Sudah baca artikel NectarStory “Cara Membedakan Madu Asli dan Palsu?”. Tapi, masih ragu dan bingung cara membedakan madu asli dan palsu? Secara fisik madu asli dan palsu sulit dibedakan. Perbedaan ini meliputi aroma, kekentalan, rasa termasuk warna. Madu asli tidak dapat dikenali hanya dengan melihat warnanya saja. Ini dikarenakan warna madu asli sendiri bermacam-macam. Wah kok bisa?
Kamu pasti sudah tahu bahwa madu adalah produk alami dari hewan bernama lebah madu. Lebah madu mengumpulkan nektar, memasukkannya ke dalam sel-sel sarang berbentuk hexagonal, ditutup dengan lilin lebah, terjadi fermentasi, kadar airnya menurun, lalu jadilah madu. Jadi, madu berasal madu dari nektar tumbuhan.
Sedangkan tumbuhan dan bunga pun bermacam-macam jenisnya. Nektar dari bunga satu dan lainnya pasti memiliki karakteristik berbeda, baik dari segi zat, aroma dan warna. Oleh karena itu, madu yang dihasilkan pun akan berbeda-beda menurut jenis nektar bunga yang dihisap oleh lebah.
Jadi, tidak mengherankan bila kamu mendapati warna madu berbeda-beda mulai dari putih, cokelat, kuning, coklat kekuningan, hingga hitam. Kejernihannya pun bermacam-macam dari yang sangat bening, keruh, ada juga yang membentuk kristal lembut.
Jenis-Jenis Madu Alami Indonesia:
Madu digolongkan menjadi dua macam menurut sumber nektar yang diambil oleh lebah yaitu madu uniflora dan multiflora.
Jenis Madu Multiflora
Madu Multiflora adalah madu yang dihasilkan oleh lebah dengan mengumpulkan nektar lebih dari satu jenis tumbuhan. Salah satu contoh madu multiflora adalah madu hutan. Lebah menyebar ke penjuru hutan, lalu mengambil nektar berbagai jenis bunga yang mekar dan mengumpulkannya di sarang. Oleh karena itu disebut madu multiflora.
Jenis Madu Uniflora
Madu Uniflora adalah madu yang dihasilkan oleh lebah dengan mengumpulkan nektar dari satu jenis tumbuhan saja. Pada umumnya madu jenis ini dihasilkan oleh lebah ternak atau budidaya. Dimana peternak lebah memang membuat ladang khusus tanaman satu jenis sebagai pakan lebah. Sehingga, madu yang dihasilkan adalah madu dengan nektar satu jenis tumbuhan. Biasanya madu ini dinamai dengan sebutan bunganya misalnya madu kopi, kelengkeng, manuka, dan lainnya.
1. Madu Kelengkeng
Madu kelengkeng adalah madu yang dihasilkan dari nektar bunga kelengkeng. Madu kelengkeng disebut-sebut sebagai madu kelas satu. Dimana madu kelengkeng beraroma wangi dan unik, rasa manis tidak enek, berwarna kuning bening kecoklatan, dan memiliki banyak manfaat.
Baca Juga: Manfaat Madu Kelengkeng
Produksi madu kelengkeng di Indonesia sangat terbatas. Jadi, jika Anda ingin mencicipi rasanya dan menikmati manfaatnya bisa membeli di NectarStory, perusahaan madu asli di Indonesia yang telah tersertifikasi.
2. Madu Kopi
Madu kopi adalah madu yang dikumpulkan oleh lebah dari nektar bunga kopi. Madu kopi memiliki ciri cenderung berwarna coklat tua kehitaman.
3. Madu Kapuk
Madu kapuk adalah madu dari nektar bunga kapuk. Dimana tanaman kapuk lebih mudah ditemukan di Indonesia. Madu kapuk atau disebut madu randu memiliki rasa manis sedikit asam.
Baca Juga : 10 Manfaat Madu Randu atau Kapuk NectarStory
4. Madu Bunga Karet
Bunga karet banyak ditemukan di perkebunan karet. Biasanya madu jenis ini memang sengaja di ternak di daerah perkebunan karet. Sehingga lebah madu mengambil nektar dari bunga karet.
5. Madu Hitam
Madu hitam ini sering disebut bitter honey. Ini dikarenakan rasanya yang sedikit pahit. Madu hitam di Indonesia ini banyak dihasilkan dari sarang lebah yang mengambil nektar dari pohon mahoni.
6. Madu Sumbawa Putih
Wah belum pernah tahu madu berwarna putih? Madu sumbawa putih memang jarang sekali ditemukan karena kelangkaannya. Namun, produk madu sumbawa putih ini diketahui menjadi maskot madu dari daerah Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. Menurut Detik Travel, madu putih berasal dari lebah yang hidup di dekat sarang burung walet dan terumbu karang putih.
7. Madu Rambutan
Madu rambutan adalah madu yang didapatkan dari nektar bunga pohon rambutan. Perkebunan rambutan banyak dibudidayakan di daerah Sumatera Utara.
8. Madu Kaliandra
Madu kaliandra banyak dibudidayakan di daerah dataran tinggi Indonesia. Dimana tanaman kaliandra banyak dan tumbuh subur di sana. Madu kaliandra memiliki ciri berwarna kuning cerah.
9. Madu Kelulut
Madu kelulut adalah madu yang dihasilkan oleh jenis lebah kecil yang tak bersengat. Madu ini memiliki warna kuning keemasan dan rasa yang agak asam. Madu ini lebih banyak dibudidayakan di Kalimantan.
10. Madu Hutan
Sering mendengar atau membeli madu beralabel “madu hutan”? Madu hutan berarti madu yang didapatkan bukan dari proses ternak. Tapi, madu yang diperoleh dari mencari madu liar di dalam hutan. Biasanya produk madu hutan memiliki jumlah sangat terbatas, sehingga memang agak sulit mendapatkan madu tersebut.
11. Madu Pelawan
Madu pelawan dikenal juga sebagai madu pahit bangka. Karena rasanya yang agak pahit. Madu ini dihasilkan oleh lebah apis dorsata yang menghisap nektar dari bunga pohon pelawan.
12. Madu Tawon Gung
Madu tawon gung ini adalah sebutan bahasa jawa dari lebah jenis Apis Dorsata. Dinamakan tawon gung karena lebah ini besar dan bersifat galak. Lebah ini menghasilkan madu multiflora. Ciri madu multiflora adalah tidak dapat ditebak rasanya karena akan berbeda dari hutan satu dengan hutan lain. Karena berasal dari hutan, madu ini biasanya lebih encer dan cepat mengalami fermentasi. Sehingga perlu cara khusus untuk menyimpannya.
13. Madu Trigona (Klanceng)
Madu klanceng ini termasuk madu multiflora yang didapatkan dari berbagai nektar bunga yang ada di hutan. Madu klanceng didproduksi oleh lebah lanceng berbahsa latin trigona sp. Lebah lanceng tidka memiliki sengat. Madu ini memiliki rasa asam dan keras.
Madu alami bukanlah produk yang dibuat oleh pabrik. Madu alami adalah cairan manis yang ada pada sarang madu, berasal dari nektar bunga. Sehingga, rasa dari madu pun beraneka macam tergantung jenis nektar bunga yang dihisap oleh lebah. Perbedaan ini juga berlaku pada warna, aroma, dan rasa madu itu sendiri.
Jika, Anda menginginkan rasa madu yang unik di lidah, manis, tapi tidak membuat enek, cobalah madu kelengkeng NectarStory. Madu kelengkeng NectarStory adalah madu alami, asli, dan murni yang memiliki rasa berbeda dengan madu lain. Coba rasanya dan bedakan dengan madu yang biasa kamu beli. Madu asli memiliki rasa alami yang tidak dimiliki oleh madu campuran atau palsu.