Sakit Maag saat Puasa? Kenali Manfaat Madu untuk Lambung

manfaat madu untuk lambung

Setiap penyakit memiliki obatnya sendiri. Namun, tahukah Anda bahwa madu tidak hanya dapat membantu proses penyembuhan satu penyakit saja? Madu juga memiliki manfaat untuk lambung. Manfaat madu untuk lambung yaitu menekan produksi asam lambung yang berlebih dan menyembunhkan luka lapisan perut.

Kali ini NectarStory akan mengupas gejala sakit maag, resep makanan untu penderita maag, serta manfaat madu untuk lambung, Apalagi di bulan puasa ini pasti banyak yang mengeluhkan sakit maag kan? Yuk, baca artikel kami, semoga bisa menjadi solusi untuk penyakit maag yang kamu derita selama ini!

Manfaat Madu untuk Lambung:

Madu memiliki banyak nutrisi, vitamin, mineral dan enzim alami yang bisa menyembuhkan berbagai penyakit seperti penyakit kanker, jantung, bisul, maag, mengurangi batuk dan radang tenggorokan, impotensi, ejakulasi dini, gangguan saluran kemih, asma bronkial, diare, luka bakar, pengaturan gula darah, probiotik, dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Meminum air hangat dicampur dengan madu NectarStory akan membantu menenangkan lapisan lambung Anda. Manfat madu untuk lambung sebagai antibiotik alami yang dapat menyembuhkan luka perut Anda.

Gejala Penyakit Maag Yang Perlu Kamu Perhatikan

Penyakit gastritis biasa disebut oleh orang awam maag. Gastritis adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh lapisan kulit dalam lambung meradang atau membengkak.

Penyakit maag memang sangat mengganggu aktivitas. Saat menderita penyakit maag pasti kamu akan merasakan beberapa dari gejala-gejala berikut:

  • Perut kembung, terasa penuh atau begah
  • Mual
  • Mudah kenyang padahal hanya makan sedikit
  • Nafsu makan menurun
  • Sering bersendawa karena banyak gas di dalam perut
  • Asam lambung naik ditandai dengan sensasi terbakar dalam dada, bisa juga naik ke tenggorokan atau mulut yang terasa asam
  • Penurunan berat badan
  • Nyeri di ulu hati

Bahkan penyakit maag yang lebih serius berdampak pada:

  • Tinja yang menghitam atau berwarna gelap karena bercampur darah
  • Nyeri perut yang sangat menyakitkan
  • Anemia dan
  • Sulit bernapas

Oleh karena itu, penderita penyakit maag harus sangat memperhatikan makanan yang dikonsumsi serta menjaga pola makannya.

Makanan Tidak Boleh Dimakan oleh Penderita Maag

Dalam mengonsumsi makanan, penderita maag tidak dianjurkan makan makanan sebagai berikut:

  • Minuman berkaferin contohnya kopi
  • Teh hijau dan teh hitam
  • Cokelat
  • Susu
  • Alkohol
  • Jus jeruk atau lemon
  • Keju
  • Sosis, ham, bacon
  • Cabai
  • Olahan dari santan (gulai, kare, rendang, dll)
  • Soda
  • Makanan terlalu asam, asin, dan pedas
  • Makanan berlemak seperti gorengan

Resep Makanan untuk Penderita Maag

Sedih gak sih kalau kita sedang sakit maag lalu gak boleh makan ini dan itu? Harus menjauhi beberapa makanan kesukaan kita yang memang tidak diperuntukkan oleh penderita maag. Kamu bisa mencoba resep makanan untuk penderita maag berikut:

  • Sebelum makan pagi biasakan membuat satu gelas air hangat (bukan panas) dicampur dengan satu sendok madu NectarStory
  • Menu sarapan Anda bisa membuat oat tanpa susu atau bayam, anggur, dan smoothie
  • Menu makan siang, Anda bisa membuat wortel, sayuran hijau, salad brokoli atau 1 mangkuk labu rebus
  • Sebagai camilan makan sore, Anda bisa membuat satu gelas jus delima
  • Menu makan malam, pasta bebas gluten dengan minyak zaitun, basil, zucchini dan brokoli atau kacang merah dengan wortel dan buah bit
  • Anda bisa meminum air hangat dicampur madu kembali sebelum tidur.

Saat puasa sesuaikan menu di atas untuk menu berbuka dan sahur Anda. Jangan lupa tambahkan madu NectarStory untuk minuman hangatmu. Madu juga bermanafaat sebagai pengganti gula untuk memenuhi kebutuhan kalorimu.

Bagaimana menu ini bisa bekerja baik untuk lambung Anda?

  • Meminum air hangat dicampur dengan madu NectarStory akan membantu menenangkan lapisan lambung. Manfaat madu untuk asam lambung yaitu mengontrol dan menurunkannya dan menyembuhkan luka.
  • Out tanpa susu akan memberikan kalori dan tenaga untuk memulai aktivitas Anda
  • Sayuran kaya akan serat, dapat melancarkan pencernaan
  • Yogurt bebas susu sangat baik untuk usus Anda
  • Jus delima dapat mengurangi asam lambung
  • Makan malam ringan dapat mengurangi kinerja pencernaan Anda

Cara Menanggulangi Penyakit Lambung:

  • Makan teratur
  • Hindari stress yang mengakibatkan produksi asam lambung berlebih
  • Hindari makanan terlalu pedas, terlalu asin, panas, makanan berlemak seperti gorengan atau santan
  • Hindari konsumsi obat-obatan yang dapat mengiritasi lambung seperti obat anti nyeri, steroid, dan sebagainya.
  • Jangan mengonsumsi dan hentikan kebiasaan meminum alkohol dan merokok.
  • Makanlah sedikit-sedikit tapi sering, ini akan membantu kamu mengurangi rasa begah atau perut terasa penuh.

Meskipun sedang berpuasa, Anda tidak perlu khawatir menderita sakit maag. Anda dapat menanggulangi sakit maag atau lambung dengan menu yang telah NectarStory berikan di atas. Jangan lupa meminum madu NectarStory sebagai konsumsi harian Anda atau pengganti gula. Manfaat madu untuk lambung sangatlah banyak. Dan sayang sekali jika kita tidak memanfaatkan bahan alami yang ada untuk menjaga kesehatan Anda dan keluarga.

Dapatkan produk madu asli NectarStory di Tokopedia atau website NectarStory.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *